Iya sesuai judulnya, gue takut menulis tahun ini. Ketakutan ini muncul ketika tau tulisan gue dibaca sama pak Awal Surono, dosen struktur iTb. Klo ampe tulisan2 gue yang lain dibaca dan tidak sengaja menyinggung perasaan orang, kan bisa gawat. Apalagi menyinggung orang2 Rumah C. Tulisan gue kan berkisar kehidupan sehari-hari.
Mengutip perkataan orang tua, tulisan itu bisa lebih tajam dari sebuah pisau. Nah loh.
Ceritanya pak Awal baca tulisan gue begini. Mungkin kejadiannya sudah lewat beberapa bulan yang lalu,
"Usama, gimana kabar Yosi?" kata pak Awal.
gue terdiam sesaat dan langsung jawab, " Yosi yang mana?"
"Yosi temen les lu" (Pak Awal dosen gaul jadi biasa pake gua-lu, xixixi)
"Temen les yang mana?" berhubung gue emang lupa.
"itu yang di blog, yang jago maen piano"
"Oooh, yang itu pak, udah lama sekali itu, pak, waktu les di EF"
Gue jadi ingat klo gue pernah posting tentang cewe yang jago maen piano, namanya Yosi.. yang gue bela-belain les di EF dan belajar gitar cuma buat kenal m Yosi.. Hee..
Sejak kejadian itu timbul rasa takut klo seandainya tulisan2 gue dibaca sama warga Rumah C lagi. Terakhir tulisan gue Bulan Mei, itu pun cuma sekedar pengumuman biasa. Sebuah tulisan yang gue harap aman..
Sudah satu semester gue ngejalanin kuliah S2 di KK Geoteknik, Teknik sipil. Banyak suka dan duka yang gue alami. Dari yang niatnya untuk memprioritaskan kuliah malah sibuk ma kerjaan di rumah C. Ngerjain proyeknya bos ku, Andri Nugroho. Proyeknya banyak banget, sejak gue masuk oktober 2008 lalu udah beberapa proyek yang dikerjakan dari proyek sheetpile, pipeline, pondasi tanki bbm, pondasi jembatan, ampe PVD. Walau banyakan kerja, rupanya gue rada menyesal klo gue dah ninggalin kuliah. Emang dengan banyak ngerjain proyek kita bisa ngedapetin sense pratical dalam engineering, tapi secara konseptual ilmu engineering itu baru kita pahami dasarnya dengan belajar lagi di bangku kuliah. Karena itu ada baiknya konseptual dan practical berjalan beriringan. Pokoknya kuliah itu penting,, Btw, sekarang ITb udah mulai membuka lagi pendaftaran mahasiswa s2.. Bagi yang berminat coba cari info nya di http://sps.itb.ac.id
Gue punya kejadian bego banget. Kemaren pas hari senin gue rapat bareng pak andri dan pak angky(dosen KL) di wisma bidakara MEDCO. Posisi gue dirapat adalah sebagai engineer. Cuma pada dasarnya gue cuma disuruh pak andri buat ikut rapat aja tanpa taw maw ngapain. Parahnya, gue ga mikir klo gue mesti bawa buku sama pulpen pas rapat.
Pas rapat dimulai, gue ngeliat pak angky dan pak andri udah siapin buku catatan. Jadi gue buka tas gue, sapa taw ada sesuatu buat nyelamatin gue dirapat ini. Cuma sialny pas buka tas, gue liat klo ditas ga ada buku m alat tulis. Gue masih mencoba untuk tenang dengan duduk yang manis. Dan Sontoloyo, pas rapat dengan MEDCO pak angky dan pak andri nyatet setiap ada hal2 penting pas rapat dan gue duduk dengan santainya tanpa punya sesuatu untuk nyatat. Kayak orang bego.
Rapat pertama sama perusahaan gede malah bikin sesuatu yang bego banget.. Malu-maluin..
Tepat jam 10 semalem ato jam 12 waktu jepang. Pengumuman calon mahasiswa yang diterima di University of Tokyo alias Tokyo Daigaku (Todai) keluar. Yang diumumkan hanya nomor pendaftaran aja. Nomor perdaftaran gue adalah 9077, dan daftar yang keterima bentuknya gini:
Result for 2009 October enrollment
9005 9006 9012 9016 9018
9025 9036 9056 9058 9060
9061 9071 9076 9078 9083
9086 9088 9103 9105 9107
9115 9117 9118 9120 9122
9165 9166 9174 9177 9179
9181 9188 9190 ---end of lists---
Liat, persis bangetkan nomor gue diapit sama dua orang yang keterima. :(
Seolah gue ga percaya sangat nyaris..
Cerita gue mendaftar ke Todai bermula dari gue ngeliat papan pengumuman yang ditempel di Prodi Teknik Sipil. Berhubung di kampus gue ada satu orang dosen yang lulusan Todai, namanya Pak Hasbi, gue langsung ngadep dan bertanya perihal tetek bengetnya. dan ternyata pengumumanny itu dikirm dari Todai langsung ke Pak Hasbi. Hal ini disebabkan track record alumni itb di Todai sangat baik. Apalagi Pak Hasbi merupakan salah satu lulusan terbaik Todai.
Setelah bertanya, gue dan temen 2004 yang pengen, mencoba berkomunikasi langsung dengan sekretariat dan professor disana. Ketika salah satu prof.nya berkunjung ke Indonesia, kita diberikan kesempatan untuk interview langsung dengan prof.nya.
Dari 6 orang yang interview, satu orang yang keterima. Dia memiliki prestasi terbaik diantara kami, namanya Seto (ankt 2003). Selamet y..
Jelas dari sini gue taw bahwa Universitas terbaik akan memilih mahasiswa terbaik untuk masuk ke universitasnya. dan buat kapasitas gue yang pas-pasan, itu merupakan hal yang wajar klo ga keterima.
Tapi emang tiidak menyenangkan klo seandainya kita telah mendaftar pada suatu universitas dan pada saat pengumuman lu taw klo lu ga keterima. Ada rasa perih yang menyayat di relung-relung hati. Selama ini gue menyadari bahwa gue selalu berhasil mendapatkan apa yang gue inginkan, dan membuat gue agak sombong. Gue belum merasakan yang namanya kegagalan. Belum lengkap menjadi manusia seutuhnya klo belum gagal.
Gue telah gagal untuk satu ini. Pelajaran ini rasa ga lengkap klo tanpa dijadikan moment perubahan,, ya..kan?
Ini saatnya untuk berubah.. Menjadi fokus.. menuju satu tujuan..
Untuk menjadi diterima di salah satu universitas terbaik didunia, maka lu harus menjadi manusia yang pantas untuk masuk universitas tersebut.
Kita harus menjadi lebih baik
Dari tulisan gue tentang Perlunya Standar yang Baku Buat Soil Invetigation ada komentar dari Dede mengenai nilai angka keamanan buat pondasi dalam. Sebenernya ga ada standar yang baku buat angka keamanan. Seperti yang dede bilang tergantung ownernya maw angka keamanan berapa. Tapi yang jelas angka keamanannya pasti >1. Jekas ga mungkin kan owner maw strukturnya rubuh gara2 angka keamanan yang rendah.
Di bawah ini gue tampilin penentuan angka keamanan yang bersumber dari Canadian Foundation Engineering Manual (1992).
Dari sana udah jelas kan, klo angka keamanan buat pondasi dalam dapat tereduksi dengan tambahan data yang lebih jelas ataupun dengan telah dilakukan test seperti static loading test ato pile driving analysis. Bahkan gue denger di negara2 maju berani menggunakan angka keamanan yang mendekati 1 cuma umumnya beban terbesar diakibatkan oleh beban gempa.
2009 = Kerja Kerasdengan target yang harus gila-gilaan ditahun ini:
Mungkin Ga Yach?
Terlalu berat euy... Tapi target klo ga berat2, ga ada tantangannya.. Paling, ga kecapai lagi kyk tahun kemaren. Cuma yang penting bagi gue adalah usaha..
Tidak terasa gue dah hampir 3 bulan kerja di Rumah C. Bagi yang ga taw Rumah C, gue ceritain dahulu sekilas tentang Rumah C. Rumah C adalah sebuah paviliun di Jalan Ganesha No 15. Di nomor 15 B terdapat PT. LAPI ITB, dan Rumah C berada di sebelahnya. Rumah C sebenernya milik LAPI ITB dan kita hanya menyewa saja. Rumah C yang gue tempatin adalah semacam konsultan geoteknik dibawah naungan Pak Masyhur.
Selama gue bekerja disini, gue merasakan belum adanya standar yang baku dalam soil investigasi dan desain geoteknik bagi gedung dan infrastruktur di Indonesia. Maksud gue seperti bagaimana pengambilan sample tanah, SPT, CPT, tes laboratorium, atau penentuan parameter tanah, belum ada standar yang bener-bener baku. Kualitas dari hasil investigasi dan desain yang dihasilkan belum memiliki kualitas mutu minimum yang sama.
Sehingga yang terjadi (menurut gue loh), engineer menggunakan angka keamanan yang tinggi yaitu > 2.5. Hal ini disebabkan kurang percayanya engineer dengan para bor masternya.
Tapi akan terjadi hal yang berbeda ketika yang melakukan soil invesigation itu ada bor milik sendiri. Para engineer umumnya menjadi lebih berani untuk menggunakan angka keamanan yang lebih kecil. Apalagi buat engineer yang merasa pelaksanaan soil investigation yang dilakukan telah benar sesuai dengan standar ASTM (Standar amerika yang umum dipakai di Indonesia)
Dengan kondisi yang seperti ini, gue ngerasa adanya rasa tidak percaya antara sesama praktisi geoteknik. Amat sangat bagus klo nantinya organisasi seperti HATHI membuat standar yang baku buat soil investigation
Gue maw cerita mengenai salah satu laporan yang gue kerjain di rumah c. Laporan mengenai desain sheetpile yang akan digunakan pada pelabuhan. Analisis digunakan dengan cara manual yaitu metode kesetimbangan gaya dan dengan metode elemen hingga dengan bantuan software PLAXIS 7.2.
Metoda umum yang sering digunakan dalam keperluan praktis dalam mendesain sheetpile adalah dengan kesetimbangan gaya yang bekerja sepanjang sheetpile yaitu tekanan tanah aktif ditahan oleh tekanan tanah pasif dan terkadang dengan anchor. Setelah dimodelkan gaya-gaya yang bekerja, dapat diketahui kedalaman dari sheetpile, kapasitas anchor, dan jenis sheetpile. Sebagai contoh pemodelan gaya-gaya yang bekerja pada sheetpile dapat dilihat pada gambar dibawah ini.
Pertama hal yang perlu dilakukan dengan mengelompokkan gaya-gaya yang bekerja sepanjang sheetpile. Besarnya tekanan tanah aktif yang bekerja dan beban surchage. Tekanan air diasumsikan steadi sehingga besarnya tekanan air saling menghilangkan. Panjang sheetpile diasumsikan dengan nilai Do, kemudian dengan persamaan Sigma H = 0 pada sheetpile dan Sigma M = 0 pada posisi anchor didapat nilai besaran panjang sheetpile.
Under constuction
Baru dua hari yang lalu gue membaca Maryamah Karpov, novel keempat dari Tetralogi Laskar Pelangi karangan Andrea Hirata. Telah dari dulu, Andrea Hirata menuliskan berbagai cerita, dongeng, kebudayaan, permainan, dan kata-kata yang umum digunakan sehari-hari orang-orang melayu.
Gue sebagai orang Palembang, tempatnya berasalnya kebudayaan melayu, menjadi penasaran tentang siapa sih gue. Yang gue taw hanya sebatas sebagai keturunan dari kerajaan maritim terbesar dari Sriwijaya, diagung-agungkan oleh warga negri Jiran (semenanjung melayu) sebagai puyangnya (nenek moyang). Tapi tetep saja yang gue taw sangat sedikit tentang sejarah ataupun kebudayaan gue.
Sedikitnya cerita tentang kerajaan Sriwijaya, kerajaan melayu terbesar yang pernah ada di Nusantara, membuat sejarah awal orang2 melayu samar. Padahal bahasa melayu dijadikan bahasa nasional oleh tiga negara di selat malaka, Indonesia, Malaysia, dan Singapura.
"Kok bahasa Indonesia merupakan bahasa melayu?"
Mungkin banyak yang tidak taw klo sebenarnya bahasa Indonesia yang kita agung2kan sebagai bahasa persatuan itu merupakan bahasa melayu yang diperbarui. Bahasa melayu yang strukturnya dirubah, diedit, dan diserap dari bahasa lain agar menjadi bahasa yang mudah dan mempersatukan Indonesia. Ki hajar Dewantoro pernah mengatakan bahwa Bahasa Indonesia aslinya berasal dari bahasa melayu Riau, hal itulah yang menyebabkan bahasa Malaysia dan Indonesia bisa begitu mirip. Dan hal tersebut juga yang menyebabkan bahasa Indonesia begitu jauh dengan bahasa jawa maupun sunda. Itu juga alasan mengapa orang2 melayu yang merantau ke jawa sulit diketahui asalnya.
"Siapa aja sih orang2 melayu itu?"
Bagi gue yang udah ngerantau ke tanah jawa, gue menggolongkan orang2 melayu berdasarkan bahasanya. Klo bahasanya mirip dengan bahasa Palembang atau bahasa dusun di Sumsel, kyk Sekayu, Lahat, Komering, Ogan, dll maka gue anggap itu orang melayu. Apalagi jika daerah tersebut memang telah terkenal sebagai bekas kerajaan melayu.
Gue menggolongkan orang-orang2 melayu sebagai orang2 tinggal di pesisir pantai di sekitar Selat Malaka, mulai dari Sumatera Utara, dimana ada kerajaan melayu Deli, turun ke Riau dan Kepri (klo daerah riau dah pasti merupakan melayu karena kebudayaan melayu muda banyak berkembang disini), Jambi, dimana ada kerajaan melayu Jambi, Palembang/Sumsel, tempat berasalnya bahasa melayu, Babel, lampung utara, pesisir barat kalimantan (Pontianak dan sekitarnya), dan teakhir jelas Malaysia dan Singapura.
Sungguh luas sekali tempat tinggal orang-orang melayu, walaupun jumlah mereka sedikit dibandingkan dengan orang jawa, tapi dengan luasnya wilayah orang melayu, maka wajarlah bahasa Melayu (Indonesia) dijadikan bahasa persatuan di Indonesia.
"Wilayah melayu begitu luas, tapi darimanakah kebudayaan melayu berasal?"
Melayu berasal dari Palembang, dari kerajaan terbesar dalam sejarah nusantara, Sriwijaya. Dari prasasti Sriwijaya yang ditemukan sudah digunakan bahasa melayu sederhana. Dan klo melihat dari Hikayat Melayu dari kerajaan Malaka, kerajaan melayu yang menjadi penguasa selat Malaka setelah era Sriwijaya. Dari hikayat tersebut dikatakan bahwa pendiri kerajaan Malaka, Parameswara merupakan pangeran yang turun dari bukit siguntang mahameru, dimana mengalir sungai melayu dikaki bukitnya. Setelah era kemerdekaan telah diketahui bukit siguntang berada di Palembang, dan sungai melayu yang dimaksud adalah sungai musi.
Jujur gue akui, klo pengetahuan tentang melayu begitu sedikit. Tapi gue amat yakin klo Sriwijaya lah yang telah menyebarkan bahasa melayu di selat malaka. Umur dari kerajaan Sriwijaya yang lama (6 abad) bila dibandingkan dengan Majapahit (1.5 abad) membuat Sriwijaya dapat menancapkan kebudayaannya di pesisir selat Malaka. Dan ditambah Sriwijaya merupakan kerajaan Maritim, berbasis laut tidak seperti kerajaan Jawa yang berbasis pertanian. Dari para pelautlah bahasa melayu menyebar.
Sebelumnya gue mau minta maaf dulu klo dah lama ga mengisi blog. Hal ini disebabkan gue dah cabut dari kosan dan sekarang numpang dirumah Irwan di Sariwangi. Daerah yang berada diluar Bandung, melewati bukit dan jurang, dan klo maw Cimahi bisa jadi jalan pintas. Depan dan belakang rumah terhampar perkebunan yang indah. Tempatnya asyik klo buat acara barbeque cuma jauhnya itu yang bermasalah. Dan paling fatalnya, GA ADA INTERNET.
Gue jg berusaha buat pasang internet cuma karena ga ada telepon dirumah jadi ga bisa pasang speedy lg. Trus nyobain quasar, internetny parah. Klo maw pake telkomsel Flash ato IM2 duitnya ga ada. Akhirnya gue males buat pasang internet.
Internet ga ada, ke warnet juga males. Jadinya vailixi.blogspot.com menjadi ga up to date.
Tapi itu dulu, sekarang gue sudah kerja di Rumah C - PT LAPI ITB, bisa dibilang semacem perusahaan buat para dosen untuk cari duit. Gue berada di bagian geotekniknya dibawah bos pak Masyur Irsyam. Kantor full internet, walau agak lelet, paling ga sekarang ada internetnya lagi.
Kemaren pas Juli akhir gue syuting ma bule Inggris keturunan Pakistan buat acara OsamaLoves yang diadakan oleh Channel4, sebuah stasiun tv broadcating yg cukup terkenal di Inggris. OsamaLoves adalah suatu program televisi semacam dokumenter untuk mencari 500 orang bernama Osama di seluruh dunia. Bertujuan untuk menunjukkan pada dunia sisi lain dari Osama dan dunia Islam.
Syutingnya pake bahasa inggris, seharian dari siang ampe malem. Bareng ma Masud sang director, Farah presenterny, Aisyah temennya Farah yang kebetulan berada di Indonesia, dan Kresna orang Indonesianya. Kebetulan syutingnya di Jakarta, karena mereka ga bisa kebandung, karena mereka sibuk banget dan harus ke Kanada dalam waktu dekat. Syutingnya mengambil lokasi di tiga tempat yaitu Kota Lama Jakarta, Masjid Istiqal, dan Balkon Hotel Manhattan.
Banyak kejadian lucu sebelum, pas syuting, maupun setelah syuting. cuma karena belom sempet nulis semuanya, jadi gue cuma ngasih taw aje klo gue artis internasional. coba aja buka link ini http://osamaloves.channel4.com/osamas/84, disana ada ratingnya. tolong dinaikin ya jadi 5. hee
Gue kemaren nyobain paket internet 25 jam Quasar yang promosi di BEC. Dan ternyata kualitasnya parah banget. walaupun pake koneksi 3G yang harusnya kenceng banget ternyata Quasar pake sistem yang ngebuat koneksi internet pemakainy jadi down setelah dipake beberapa saat. Gue maw buka blog aja, susahnya minta ampu dari sejak pertama beli ga pernah bisa kebuka. Untungnya hari ini gue bisa buka juga akhirnya. Karena akhirnya bisa post, maka post pertama gue adalah mencaci maki quasar dulu disini. Quasra PeniPu, jadi gue saranin jangan pake quasar. Kalo ga percaya coba aja cek link http://www.mediakonsumen.com/Artikel1116.html dan http://www.mediakonsumen.com/Artikel1286.html
Udah 3 minggu gue ga post di blog. Ini disebabkan gue pindah dari kosan ke t4 temen gue, Irwan. Di t4 ini ga ada internetnya dan klo mau buka blog dari itb lumayan lama bukanya.
Untuk itu gue coba pake axis, kan axis paket internetnya msh murah. Tulisan ini gue tulis msh pake hp. Kan msh ujicoba. Gue akui, klo gue butuh internet. Maka dalam waktu dekat bakal gue sambung ke kompie. Biar bisa internetan...
tidak yang istimewa dari dirinya
hanya dia suka tersenyum
banyak juga wanita yang suka tersenyum
cuma senyumnya berbeda
bisa membuat hatiku
yang tertutup sedikit terbuka
malam ini wanita tersebut berulang tahun
dan aku hanya ini jadi orang pertama
yang mengucapkannya
Apa arti hidup itu?
Mengapa kita harus menjalani hidup?
Hidup di dunia yang penuh kepalsuan ini.
Dan apakah kebenaran itu hanya ada di langit?
Dapatkah kita mendapatkan jawabannya di dunia ini?
Atau setelah kita meninggalkan dunia ini baru kita mendapatkan jawabannya?
salah seorang menjawab seperti ini:
arti hidup adalah pilihan, perjuangan, dan indah...
coba, maknai sendiri..
kenapa kita harus menjalani hidup... karena kita mang harus memilih, berjuangan, dan
mendapatkan keindahan yang gak semua orang bisa mengakuinya.
coba...maknain lagi..
kata siapa kebenaran ada di langit?
kebenaran ada di dalam hati setiap insan yang menjaganya...
di dunia ini ada kok kebenaran..gak harus nunggu kita mati dulu.
tapi,
kebenaran sejati
hanya milik Allah.
tapi apakah jawaban itu benar???
karena gue nantinya jadinya seorang engineer, gue harus berpikir dengan logika berpikir, dengan pemikiran ilmiah, dan penggunaan nalar dan rasio untuk mendukung keputusan dan jawaban. karena itulah pola pikir gue yang masih dangkal ini mengatakan bahwa kebenaran itu hanya bisa dibuka dari kitab suci, keyakinan religius dari setiap umat manusia. selain dari semua itu haruslah dicari pilihan terbaik atau lebih dikenal optimum solution. Solusinya adalah ya, kita harus jalani hidup tersebut
menurut pemikiran gue sendiri, Sebenarnya kita ga perlu mencari jawaban buat apa kita hidup ini. Karena yang akan ditanya pada saatnya nanti adalah apa yang kita
lakukan selama hidup kita.kita bukan menjadi subjek yang bertanya
melainkan objek yang di mintai pertanggung jawaban atas waktu
yang telah dipergunakan selama kita hidup.
jangan lah kita sia-sia kan waktu yang telah diberikan untuk mencari
jawaban hal tersebut.Lakukanlah hal yang nyata. Bertindaklah!
Dengan melakukan sesuatu yang berharga kita mengisi waktu kita
dengan hal yang berguna bukan dengan pertanyaan2 yang mungkin
sampai akhir hayat baru dpt terjawab.
Apakah ada alasan lain???
Bagi yang tinggal di Bandung udah mengetahui klo daerah taman lansia merupakan tempat makan favorit. Taman Lansia berada dibelakang gedung sate. Salah satu trademark kota Bandung.
Taman Lansia terkenal dengan banyak warung tenda yaitu terkenal dengan Cilaki pusat masakan sea food di bandung dan cafe-cafe nya di sekitar jalan tersebut..
Salah satu cafe yang baru buka, ampe namanya pun belum kepasang. Maksud gue ga taw nama cafe nya. Berada di jalan Cibenyuing utara, menawarkan masakan yang murah dan terjangkau. dalam range 10-27rb. Salah satu menu yang unikny adalah chicken pandan leaf.Gue ga taw cara masaknya mungkin dikukus dulu baru digoreng, ato gmn.tapi menu ini memiliki keunikan yaitu dengan membungkus ayam goreng dengan daun pandan. dengan tambahan saos sambal, tomoat dan mayones. ditambah minuman moccacino. Chicken pandan leaf dihargai 16 rb dan moccacino 5rb. Sengaja gue foto dulu buat promosiin di blog ini.
Cafe ini cocok banget buat yang pengen bercinta dengan modal 50rb doang..foto diatas kebetulan foto manager kafe tersebut yang kebetulan temen gue. gue manggilnya kak agus..
Mau taw rasanya dipijat,?? Gue baru aja di pijet, hari kamis kemaren gue ma dimas temen gue iseng2x dipijet. Iya abis muter-muter ga jelas seharian kita nyari tempat pijet. Akhirnya di jalan cemara, klo dari arah cipaganti pas ada ayam goreng suharti belok kiri kita nemuin tempat pijet. Tapi tempat pijetnya mesti masuk gang kecil sedikit.. Iseng2 plat panti pijetnya gue foto..
Gue baru taw loh klo para pemijat ada sertifikatnya juga. Coba aja liat, kemaren gue sempetin foto sertifikatnya.
trus suasana t4 pijetnya kayak rumah sakit aja, ada ranjang mirip di rumah sakit.
Percaya ga klo kejadian selama beberapa hari, sehari, bahkan satu detik itu dapat mengubah masa depan gue ato orang lain. Gue termasuk yang percaya. Di akhirnya aku lega gue belom kasih taw isi balasannya, gue cuma bilang perdamaian. Sebenernya dalam balasan tersebut tersimpan suatu ketololan dari kelakuan gue.
Bagi yang akrab ma gue pasti taw dan lagi gue juga malu nyeritainya disini, jadi ga ada cerita ttg itu. Perbuatan gue kemaren hampir mengubah masa depan dia, gue ampir bikin seseorang jadi ga lulus.. Tega kan gue..
Syukur alhamdulillah hal itu ga terjadi.
Gue emang ga pantas dimaafin, tapi paling ga gue berusaha memaafkan diri gue sendiri. gue nyadar satu yang penting yaitu setiap perbuatan gue apapun itu menuntut suatu pertanggung jawaban, maka dalam mengambil keputusan gue harus berhati-hati. karena kejadian satu detik dapat mempengaruhi masa depan.
Mahasiswa kan mesti berkutat sama yang namanya penelitian dan membuat karya ilmiah.. Kadang-kadang rasanya sulit banget mencari informasi yang dibuthkan, apalagi yang pake tema ga umum ato baru sehingga susah nyari diperpus.. Gue nemu EJGE, ini adalah website jurnal geotek..Jurnalnya udah lumayan banyak, tapi anehnya banyak juga loh tulisan dari malaysia dan india.. klo dari india mungkin wajar sih, kan banyak ahli geotek dari india kayak braja m das, tapi klo dari malaysia wah ini berarti indonesia mesti ngirim banyak jurnal biar lebih eksis dari malaysia.. INi alamatnya http://www.ejge.com/index_ejge.htm
Gue sedang duduk depan kompie gue.
"tak..tik..tak...tik.." keyboard mengeluarkan suara.
keyboard gue dah rusak jadi klo ngetik bunyinya gede banget.
"uh, akhirnya tulisan gue dah hampir selesai", gue berguman.
kemudian gue melirik jam di atas cpu gue. Terlihat udah jam 3.30 pagi, jelas baru jam 3.10 karna jam gue kecepetan. Udah lebih dua jam gue merangkaikan kata, menyusun sebuah message. Pagi tadi gue dah memutuskan semuany harus diakhiri. Gue ga bisa hidup terus kayak gini.
Gue selesaikan tulisan gue. dan gue baca ulang beberapa kali sambil mengoreksi atau mengubah yang menurut gue katanya cocok.
Kisah dulu emang telah berlalu bagi aq,
tapi aq sadar klo aq tdk bisa mengubur masa lalu..
Karna masa lalu itu selalu menyeruak mencari jalan keluar..
Ketika aq mengintip masa itu,
aq sadar klo aq trus hidup pda masa itu..
Masa 1-2 tahun yang lalu..
Masa yang menjadikan aq hingga kini jadi insomnia..
Aq selalu berpikir klo engkau begitu tega trhdp aq..
Kembali ke pelukan orang yang kuanggep sampah..
tapi sekarang aku sadar bahwa dirikulah yang 'pecundang'
aku selalu memiliki kesempatan untuk mengambil keputusan,
untuk menentukan apa jadinya hubungan kita dulu..
aq bisa merebutmu darinya,
atau aq melarikan diri..
akhirnya aq melarikan diri..
Peristiwa yang aq biarkan berlalu dan pergi,
telah membuat aq menyibukkan diri dalam banyak hal..
aq belajar, aq berusaha, dan aq berjuang mengenai apapun,
asal aq tetap punya semangat hidup..
asal aq tidak mengingat semua itu..
Tetapi seperti yang terjadi,
pikiranku kembali terbang ke masa itu..
untungnya aku sadar aq tdk bisa melawan semua pikiran itu..
dan selama ini aq selalu menikmati..
kubiarkan diriku tidur larut malam,
karna aq baru bs tidur ketika kulelah mengingatmu..
dan semua ku atur sebagai suatu planning..
kubiarkan diriku tiap hari bangun kesiangan,
dan kuatur kuliah dan anak2 untuk bantu absen..
Aq selalu mengawasi mu,
IYa, aq mengintip setiap comment FS..
mencuri dengar cerita ttg mu dari siapun,
ketika kudengar kamu sakit, aku pun ikut sakit..
walaupun dengan keegoanku aq tak pernah bertanya
ttg dirimu..
aq selalu berusaha untuk menjadikan mu
bukan siapa-siapa..
bukan seorang teman ataupun bukan seorang musuh..
ku mencoba untuk menjadikanmu tidak pernah ada..
dulu, aku lah seorang pencundang..
tapi beberapa hari ini aq bahagia..
melihatmu bahagia..
telah berpisah dengan seseorang yang menurut ku tidak pantas untuk mu..
dan telah menemukan yang bagi ku juga itu lebih baik
bahkan lebih dari aq ataupun seseorang yang bagiku dak pantas..
dan aq pun mulai meniti jalan menuju kehidupan yang normal..
kehidupan seperti manusia pada umumnya..
jujur, aq sungguh bahagia..
janjiku akan selalu aq kutepati,,
aq tidak akan pernah mengganggu hidupmu ,,
karna aq hidup dengan cara ku sendiri..
dan aq benci dengan orang yang mengganggu hidup ku..
jadi seperti yang selalu berjalan selama ini aq tidak akan mengganggumu..
aq tidak meminta mu kembali kepadaku,,
walaupun ada banyak wanita yang hadir dalam hidupku,
dan tetap saja aq berpikir bahwa mereka itu bukan kaw..
tapi tetap kuyakin aq bisa hidup tanpamu..
dan menemukan seseorang yang bisa memberikan pengaruh
ataupun perubahan dalam diriku spt yang pernah kaw berikan..
satu hal yang perlu kaw ketahui, kaw tlh mengubahku,
bahwa ketika aq mencoba membuang semua barang ttg mu..
namun,
ada satu yang tidak bisa kubuang,
yaitu baju pemberianmu
dan sekarang telah kusimpan dengan rapi..
The road I travel is unpredictable.
Sometimes it's smooth,
And sometimes it's filled with bumps.
But if I'm lucky...
I find people to travel with me.
Aku tidak berharap bahwa kaw akan memaafkan aq,
tapi aq benar2 minta maaf..
aq tidak bermaksud ap2,..
cuma aq ingin memperbaiki kesalahan ku dulu..
dan sekarang aku mendukung mu sama cowok yg skrg...
karena bagiku itu lebih cocok..
semoga kaw menemukan kebahagiaan..
jika tuhan bermain-main dengan takdirNya..
aq berharap jika kita berjumpa kembali,
pertemuan itu tanpa adanya dendam.
yang ada hanya hubungan yang baik.
dan apakah itu hanya mimpi ku belaka?
semoga waktu bisa menjawabnya..
akhirnya semua selesai, dan message ini kukirim. Terkadang ada benarnya klo masalah tidak akan selesai jika tidak bertemu langsung, tapi ini pengecualian.. karena ketika bertemu kembali mungkin semuany runyam seperti sebelumnya..
Akhirnya dia pun membalas dengan singkat dan menawarkan persahabatan. Dengan ini gue lega, gue bisa tidur lebih banyak. gue sudah tidak peduli apakah kita akan bertemu kembali, tapi yang penting beban itu sudah melayang, dan gue bisa berjalan dengan lebih ringan.
Nafas ku terasa sesak, tapi yang kusadari klo gue udah terbangun. Kubuka mata, dan mataku langsung tertuju ke jendela yang ditutup dengan gorden. Kututup kembali mata sesaat untuk membiasakan mata dengan cahaya kamarku. Gue tidur menghadap jendela. Kasur gue yang berwarna biru dan ga pernah pake sprey tegak lurus dengan jendela. dan ketika matahari telah terbit dari timur maka cahayanya akan masuk dan menyiksa gue klo gue tidur terlambat. Sinarnya akan membuat tidur siang gue ga nyaman. Gue udah berusaha mengubah posisi kamar gue, tp inilah posisi terbaik. Gue bisa aja tidur dengan membelakangi jendela cuma masalahnya gue naroh televisi dan kompie persis didepan jendela. dan setiap malam secara reflek gue akan tidur menghadap jendela setelah menggunakan kompie ato tv.
Kubuka kembali mata untuk kedua kalinya. Mataku langsung berkeliling mecari jam weker yang terletak di atas cpu. Jam weker ku seiko kecil berwarna merah dan wekernya telah rusak, untungnya fungsi sebagai penunjuk waktu masih tetap berfungsi dan sengaja jam itu gue cepetin 20 menit. Kulihat jam menunjukkan jam 10.30 gue mulai mengingat klo gue tidur jam 3.00 semalem, artinya gue tidur sekitar 7 jam. "tidur gue lumayan cukup" benak gue dalam hati..
Biarpun gue liat klo sekarang udah siang tapi rasanya gue belum siap bangun. gue tetep dengan posisi gue, kembali memejamkan mata.. berpikir dan ngomong ma diri gue sendiri..
"udah lebih dari satu tahun gue hidup seperti ini"..
selalu saja malam gue diisi dengan tidur larut malam, bukan gara2 gue pengen melainkan gue ga pernah bisa.. kejadian 1,5 tahun yang lalu lah yang sudah membuat gue menjadi insomnia..
Kejadian yang berlalu memang sudah berlalu cuma ketika kejadian itu berhutang akan penyelesaian, maka masa lalu itu akan terus menyeruak untuk mencari jalan keluar.. walau aku pun telah menganggapnya tidak pernah terjadi, tetep aja dia akan terus mengganggu hidupku.. Kenyataan ini telah lama kusadari namun tetap saja diriku egois, bukan melainkan penyecut untuk berhadapan dengan kenyataan..
Dalam posisi ini maka gue bisa kembali berpikir dan hidup di masa lalu hingga satu dua jam hingga akhirnya gue terbangun dan siap menghadapi dunia nyata..
Iseng-iseng gue mencoba nge-buka goodcounter gue.. tanpa gue sadari tenyata hits ke blog gue meningkat dari sejak blog gue dibuat bulan november.. jelas gue seneng banget dengan perkembangan blog ini..
dari grafik ini keliatan klo jumlah hits a.k.a pengunjung meningkat terus dalam beberapa bulan ini, dengan puncaknya pada bulan juni ini..
peningkatan juga bukan hanya pada jumlah hits tapi juga dari sisi rating a.k.a peringkat. Peringkat dari blog-indonesia jauh meningkat waktu masih awal yaitu 3000-an dan sekarang sudah nyampe tiga digit dikisaran 800-an. dan dari indonesian matter rank berada di 400-an..
Gue ga taw blog ini akan menjadi seperti apa, tapi klo melihat perkembangan ini. gue berharap blog gue bisa memberikan arti lebih di dunia maya ini..
Aku memiliki satu kesempatan terakhir untuk mengambil keputusan,
untuk menentukan apa jadinya diriku.
Aku bisa melangkah memasuki gang itu,
menggapai mimpi dan mencoba melalui semua kesulitan yang mungkin terjadi
Atau aku bisa melarikan diri.
Akhirnya, aku melarikan diri.